Jelajah
IMG-LOGO
Berita Daerah

Lestarikan Budaya Seni Tari Indonesia, Ruang Tari Kaki Mungil Gelar Obah Nyawiji IV di Negeri Kahyangan

Create By 09 July 2023 300 Views
IMG

Sabtu, 8 Juli 2023 - Bertempat di Tribun Negeri Kahyangan Wonolelo Kabupaten Magelang, Ruang Tari Kaki Mungil mengadakan pentas tari Obah Nyawiji IV. Acara ini di mulai pukul 11.00 siang, turut dihadiri oleh Kades Wonolelo, Kadus Surodadi, dan Pengelola Negeri Kahyangan.


Obah Nyawiji IV ini merupakan uji kompetensi tari kolaborasi Katon Art dan Ruang Tari Kaki Mungil. Mengenal lebih lanjut, Ruang Tari Kaki Mungil bertempat di Desa Krogowanan, Sawangan, Magelang. Sanggar tari tersebut memiliki lebih dari 40 anggota tari mulai dari PAUD sampai SMP.

 

Dibawah arahan pegiat seni, salah satunya alumni Institut Seni Indonesia (ISI), Ruang Tari Kaki Mungil menggelar acara outdoor pertamanya di Negeri Kahyangan, Desa Wonolelo, Sawangan, Magelang. Ruang Tari Kaki Mungil juga sering menampilkan kelompok tari di beberapa kesempatan besar, seperti di Armada Town Square (Artos) Magelang dan Sleman City Hall (SCH) Yogyakarta.


Acara dibuka oleh Tari Kelono Topeng kemudian dilanjutkan oleh 8 kelompok tari. Adapun beberapa tarian yang diujikan adalah Tari Kupu Kupu Mungil, Tari Kebyok Anting-Anting, Tari Candik Ayu, Tari Soyong, Tari Incling, dan Tari Kepyar.

 

Puluhan warga setempat dan wisatawan Negeri Kahyangan turut menyaksikan pagelaran seni tari tersebut. Pihak penyelenggara mengatakan, kegiatan uji kompetensi ini rutin dilakukan tiap 6 bulan sekali untuk menilai peserta sanggar tari. Tak hanya itu, para peserta mendapatkan pengalaman baru untuk berani berkreasi dan berekspresi melalui seni tari.

 

Supomo selaku Kepala Desa Wonolelo berharap besar acara ini bisa bermanfaat untuk mengenalkan dan melestarikan budaya kesenian, khususnya seni tari Indonesia.

 

Rilis Resmi KKN MIK STMM Yogyakarta 2023

Oleh Kelompok 1 Desa Wonolelo

Info lebih lanjut

08988521535 (Ghani)

 

96,8 FM Radio Gemilang